Keberdaan Mesjid Agung Kabupaten Padang Lawas (Palas) dengan tampilan artistik seni budaya dan religius memancarkan bangunan bernafaskan Islam masih sangat kental di Kabupaten yang dikenal dengan julukan “Serambi Mekkah Sumut”.
Perpaduan tingginya warga Palas dalam kegiatan keagamaan untuk pengembangan syiar Islam. Dibuktikan dengan dibangun Masjid Agung Palas yang berdiri gagah di pusat inti kota Kabupaten Palas yang berada di lokasi Sigala – gala. Miftahuddin Harahap yang juga Sekjen DPD Golkar Kabupaten Palas diminta komentarnya mengatakan, keberadaan Masjid Agung Palas ini nantinya akan menjadi ikon religi di daerah.
Menurutnya, Masjid ini nantinya termegah didaerah Kabupaten Palas Dapat digunakan sebagai pusat dakwah masjid ini. juga nantinya dapat dimanfaatkan sejumlah event seperti Idul Fitri, Idul Adha, dan lomba tilawah Alquran, katanya Selasa (4/12). Sebelumnya Camat Barumun As,ad Tufeil Nasution. mengatakan, mesjid agung yang mulai dibangun tahun 2015, diatasi lahan seluas 5 Hektar ini posisinya sangat strategis berada diposisi kanan pusat ibu kota Sibuhuan yang berdekatan dengan Komplek Perkantoran SKPD Terpadu Kabupaten Palas.
“Mesjid ini diharapakan menjadi destinasi religi, meskipun secara keseluruhan belum rampung seratus persen,hanya tinggal beberapa bagian saja seperti pelataran mesjid dan ruangan dalamnya guru masih dalam tahap pekerjaan” kata Camat. Arsitek pembagunan masjid agung Palas Ir. Aldinz Rapolo Siregar mengatakan, Masjid agung konsepnya menjadi pusat kegiatan keagamaan didaerah ini. “Masjid Agung Palas ini, akan rampung diakhir tahun 2018, ditabung berikut sudah dapat dimanfaatkan sebagai tempat shalat idul Fitri dan lainnya yang berkaitan dengan kegiatan keagamaan”tandasnya.
Keterangan Photo : Masjid Agung Kabupaten Palas, menjadi ikon destinasi religi sebagai pusat kegiatan keagamaan bagi masyarakat, saat ini belum rampung secara keseluruhan masih tahap penyelesaian akhir samoai batas tahun 2018.
Editor Diskominfo