Bupati TSO Menutup Perkemahan Bakti Saka Bhayangkara Polres Tapsel

Bupati Palas H. Ali Sutan Harahap (TSO) bertindak sebagai inspektur upacara, secara resmi  menutup kegiatan Perkemahan Bhayangkara Polres

Tapanuli Selatan Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Padang Lawas (Palas) Minggu (25/11) dilapangan Persiapan Polres Palas, Desa Bulusonik, Kecamatan Barumun. Bupati selaku Ketua Majelis Pembimbing Cabang Gerakan Pramuka Palas menyampaikan amanatnya, untuk diketahui adik-adik Pramuka bahwa  tantangan yang dihadapi kaum. muda saat ini semakin besar dan kompleks. Termasuk masalah ekonomi, sosial, budaya dan politik yang berlangsung di negeri ini mempengaruhi perilaku dan gaya hidup kaum muda.

Dikatakan masih banyak kaum muda yang mengalami putus sekolah. Karena keterbatasan keterampilan yang dimiliki, sulitnya mendapatkan pekerjaan serta rendahnya rasa hormat kepada orang yang lebih tua. Berdamoak menjurus pada perilaku buruk misalnya pencurian, perkelahian hingga penggunaan narkoba terang Bupati TSO mengingatkan, untuk mengatasi kenakalan kaum muda, maka pentingnya peranan. Gerakan Pramuka sebagai lembaga pendidikan non formal yang bertujuan membentuk kaum muda Berkarakter, menanamkan semangat kebangsaan dan membekali keterampilan yang kelak menjadi bekal hidup, ujarnya.

Pendidikan kepramukaan kata TSO sebagai salah satu pilar pendidikan kaum muda, sehingga dituntut untuk dapat lebih berkotribusi secara nyata dalam hidup dan kehidupan berbangsa dan bernegara termasuk menyelesaikan masalah kaum muda. “Melalui gerakan Pramuka  dapat membentuk kaum muda berkarakter dan handal yang  sanggup menghadapi tantangan globalisasi serta  berbagai persoalan serta menatap masa depan yang lebih baik,” pesan Bupati. Oleh karena itu tambah Bupati, gerakan Pramuka masih tetap relevan dengan perkembangan zaman. Pramuka itu keren, asyik dan gembira harus terus dikembangkan sehingga kaum muda bangga menjadi pramuka, pungkasnya.

Diacara penutupan, Kapolres Tapsel AKBP Irwa Zaini Adib, S.IK., M.H. dan Bupati Palas H. Ali Sutan Harahap (TSO) serta Sekda Arpan Nasution serta sejumlah Pembina Pramuka menyerahkan tropi kepada masing masing peserta dari utusan sekolah yang menenangkan juara lomba Krida  lantas, Krida TPTKP, Krida Kantibmas, Krida P2B, Semaphore, panduan suara, yel – yel, kemah standart putra, putri dan video deklarasi pemilu damai. Tampak hadir diacara penutupan perkemahan Saka Bhayangkara Polres Tapsel Kwartir Cabang Palas, Para Kapolsek, Camat, Pimpinan OPD, Kepala Desa serta Kakak – Kakak pendamping peserta.
Keterangan Photo: Bupati Palas H. Ali Sutam Harahap (TSO) melepas tanda peserta dan penyerahan sertifikat kepada dua perwakilan anggota Pramuka peserta perkemahan Bhakti Saka Bhayangkara Polres Tapsel Kwartir Cabang Palas.

 

 

 

Editor Diskominfo

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts